RA Mutiara Bunda Rayakan HUT RI yang ke-72
Dalam rangka Dirgahayu RI ke 72, RA Mutiara Bunda menyelenggarakan
berbagai macam perlombaan untuk memeriahkan nuansa kemerdekaan tahun ini.
Seluruh siswa, wali murid dan guru turut andil dalam perlombaan yang diselenggarakan
pada tanggal 18 Agustus di halaman RA Mutiara Bunda.
Adapun perlombaan yang dilaksanakan diantaranya lari
kelereng, tiup balon, memasang kancing baju, mengambil gelas menggunakan
sedotan, memasang kaos kaki, menyusun menara manik dan menyusun sepatu. kegiatan tersebut dilakukan sebagai
bukti untuk memperkuat tali
persaudaraan, kekompakan, berjuang bersama, dan tolong menolong.
Salah satu lomba yang menjadi idola wali murid adalah
“Kreasi Tumpeng”. Ajang ini sudah menjadi agenda tahunan dalam peringatan HUT
RI di RA Mutiara Bunda. Lomba membuat tumpeng yang dilakukan dalam kelompok
wali murid, menciptakan kreatifitas yang unik dalam bentuk tumpeng dan
solidaritas dalam tim.
Tak
terasa satu demi satu perlombaan telah dilakukan hingga sampai kepenghujung
kegiatan yakni pembagian hadiah kepada para peserta yang ikut serta dalam
perlombaan yang diselenggarakan sebagai wujud penghargaan atas usaha yang telah
mereka lakukan.
Harapan kedepan bagi RA Mutiara Bunda akan mampu mencetak generasi muda yang tak pernah lupa akan
sejarah, menjadi generasi penerus bangsa yang cerdas, kreatif dan inovatif. (Rohani/Sarnida) ma